Kampus Melayu (humas) Bengkalis – Setelah menjalani libur panjang pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah/ 2019 Masehi, seluruh pegawai, dosen, dan karyawan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis kembali melaksanakan rutinitas kerja yang diawali dengan Apel pagi, Senin (10/06/2019).
Bertindak sebagai pimpinan apel, Ketua STAIN Bengkalis, Prof. DR. H. Samsul Nizar, M.Ag didampingi oleh unsur pimpinan seperti Waket III, Wira Sugiarto, S.IP, M.Pd,I, Kabag AUAK, H. Nasrun Harahap, MA, Kasubag AK, H. Rusli, S.Ag, MM. Turut hadir dalam apel pagi tersebut ketua dan sekretaris jurusan, ketua dan sekretaris prodi, kepala unit, seluruh dosen dan karyawan STAIN Bengkalis.
Dalam amanatnya, Ketua STAIN Bengkalis menyampaikan usai libur hari raya idul fitri ini agar seluruh karyawan dan dosen dapat kembali bekerja dengan baik dan saling bahu membahu untuk kemajuan institusi.
“Libur telah usai, saatnya kembali bekerja dan berkontribusi untuk STAIN Bengkalis. saya harap dihari pertama kerja rekan-rekan tetap semangat dan melaksanakan tugas dengan baik. Kita sama-sama berusaha agar alih status STAIN Bengkalis menjadi IAIN Bengkalis dapat berjalan lancar.” Ungkap Prof Samsul.
Selain itu, Samsul Nizar juga menyampaikan agar moment idul fitri dijadikan sebagai moment untuk saling memaafkan dan menjalin silaturahim dengan sesama.
“Mewakili Unsur pimpinan, saya mengucapkan Taqabbalallahu Minna wa Minkum, Mohon Maaf Lahir dan Batin.” Ungkap Ketua STAIN Bengkalis.
Apel pagi ditutup dengan doa bersama dan salam-salaman bersama seluruh pegawai dan karyawan STAIN Bengkalis.