Kampus Melayu (humas) Bengkalis – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah, keluarga besar Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis kembali gelar istighosah dan sholawat bersama ormawa, Kamis malam (25/04/2019).
Kegiatan yang bertemakan “Meningkatkan Kecerdasan Spiritual Mahasiswa STAIN Bengkalis” digelar di aula alfarabi STAIN Bengkalis dan dipimpin oleh ustad Fadhli. Hadir dalam kegiatan istighosah Wakil Ketua bidang kemahasiswaan dan kerjasama, ketua dan sekretaris jurusan, ketua dan sekretaris prodi, segenap dosen dan civitas akademika STAIN Bengkalis, rombongan ustad Fadhli, beberapa alumni, serta ratusan mahasiswa yang tergabung dalam ormawa.
Wakil ketua Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama , Wira Sugiarto, S.IP, M.Pd.I dalam sambutannya menyampaikan tiga poin penting terkait pelaksanaan istighosah dan sholawatan.
“Kegiatan Istighosah dan sholawat bersama ormawa STAIN Bengkalis merupakan agenda rutin, dan Alhamdulillah kali ini pelaksanaan yang kedua. Terdapat beberapa hal penting yang ingin saya sampaikan disini, pertama sempena menyamput bulan suci ramadhan 1440 Hijriah sehingga alangkah baiknya kita menyambut bulan baik dengan kegiatan yang baik pula dan juga pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) yang akang dilaksanakan sebentar lagi . Kedua, Alhamdulillah Prof. Dr. H. Samsul Nizar, M.Ag terpilih kembali menjadi ketua STAIN Bengkalis periode 2019-2023 dan telah dilantik langsung oleh Menteri Agama RI. Dan yang terakhir melalui istighosah ini mari kita panjatkan doa buat para pejuang demokrasi yang telah gugur dalam mengemban tugas dan amanah, semoga mereka diterima di sisi Allah Swt.” Tutur Waket III STAIN Bengkalis.
Selain itu, Wakil Ketua III juga menyampaikan rasa syukurnya terkait prestasi-prestasi luar biasa yang diperoleh mahasiswa STAIN Bengkalis dalam bulan ini, yakni terpilihnya Ruzaini Mahasiswa Prodi Tadris Bahasa Inggris (TBI) mewakili Indonesia dalam program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) 2019, sepulangnya Tim Debat STAIN Bengkalis yang terdiri dari 3 orang mahasiswa Prodi Siyasah Syar’iyyah dalam mengikuti lomba debat hukum Islam se-Sumatera di IAIN Batusangkar dan memperoleh juara 1, dan terpilihnya Mela Yulindra mahasiswa Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) sebagai Dara Bengkalis dalam pemilihan Bujang Dara Bengkalis tahun 2019.
Acara istighosah juga diisi dengan penampilah sholawat dari grup hadroh STAIN Bengkalis yang dibimbing oleh Riki Sutiono, M.Pd yang juga merupakan dosen di STAIN Bengkalis.