Kampus Melayu (humas) Bengkalis – Jadwal pendaftaran penerimaan mahasiswa baru jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) Tahun 2021 telah diperpanjang, Kamis (22/04/2021).
Informasi tersebut secara resmi disampaikan oleh Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN melalui Surat Edaran Nomor: 17/SPAN-UM/IV/2021 tentang Perpanjangan Jadwal Pendaftaran UM-PTKIN Tahun 2021. (Download Surat Edaran Perpanjangan Jadwal Pendaftaran UM-PTKIN Tahun 2021)
Pendaftaran dan pembayaran yang semula dijadwalkan mulai tanggal 01 April s.d. 30 April 2021 diperpanjang sampai 09 Mei 2021. Finalisasi pendaftaran sampai tanggal 10 Mei 2021 pukul 24.00 WIB. Adapun pelaksanaan Ujian Tulis SSE secara daring dilaksanakan sesuai jadwal yaitu tanggal 24 Mei s.d. 02 Juni 2021 dan pengumuman hasil kelulusan UM-PTKIN tanggal 17 Juni 2021.
Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru STAIN Bengkalis, Dr. H. Saifunnajar, MH menerangkan bahwa hal ini tentunya menjadi kabar baik bagi seluruh calon mahasiswa dan juga perguruan tinggi. Perpanjangan jadwal pendaftaran hendaknya dimanfaatkan secara maksimal oleh calon mahasiswa untuk mendaftar kuliah di STAIN Bengkalis. Segala proses pendaftaran hingga pengumuman kelulusan dilakukan secara daring sehingga para calon mahasiswa tidak perlu datang ke kampus.
Sementara itu, Ketua STAIN Bengkalis, Prof. DR. H. Samsul Nizar, M.Ag menyatakan bahwa Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur UM-PTKIN merupakan jalur kedua penerimaan mahasiswa di STAIN Bengkalis. Jalur ini bisa menjadi solusi bagi yang tidak berkesempatan mendaftar dijalur pertama, jalur SPAN-PTKIN.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran dan jalur UM-PTKIN bisa diakses melalui um-ptkin.ac.id atau di spmb.kampusmelayu.ac.id atau bisa menghubungi kontak atas nama Surbaini, S.Kom (0852 6523 0837), M. Khusairi, S.Kom (0822 3599 5732), M. Syahrizal, SH (0852 6376 7161).