STAIN Bengkalis (humas) Bengkalis – Sebanyak 595 mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis mengikuti Pembekalan sekaligus Pelepasan Kerja Kuliah Nyata (KKN) Angkatan X Tahun 2024, Sabtu (22/06/2024).
Kegiatan berlangsung di Aula Lantai III Gedung Layanan dan Pembelajaran dan dibuka secara langsung oleh Ketua STAIN Bengkalis melalui Wakil Ketua Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Jarir, M.Ag. Hadir juga, Kepala dan Sekretaris P3M, Wira Sugiarto, S.IP., M.Pd.I dan Imam Fakhruddin, M.SI, para Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan mahasiswa/i peserta KKN 2024.
KKN Angkatan X STAIN Bengkalis Tahun 2024 akan berlangsung selama 40 hari dimulai tanggal 15 Juli s.d 23 Agustus 2024.
Berdasarkan laporan Ketua P3M, bahwa KKN Tahun 2024 ini terdiri dari 4 jenis yakni KKN Lokal dengan jumlah peserta 527 orang yang tersebar di 22 desa dan 7 kecamatan, KKN Tematik dengan jumlah peserta 56 orang yang tersebar di 5 desa dan 2 kecamatan, KKN Melayu Serumpun di Langsa Aceh diikuti 7 orang dan KKN Moderasi Beragama di Jawa Barat diikuti 5 peserta.
Melalui kegiatan ini Wira menyampaikan bahwa pembekalan menjadi salah satu rangkaian penilaian KKN serta upaya memberikan pemahaman kepada mahasiswa sebelum turun ke masyarakat. Oleh karenanya ia berharap agar kegiatan ini dapat diikuti dengan baik dan seksama.
Sementara itu, mewakili Ketua STAIN Bengkalis, Dr. Jarir, M.Ag menitip pesan kepada seluruh mahasiswa peserta KKN agar senantiasa menjaga marwah diri, keluarga, serta lembaga. Memahami budaya serta adat istiadat setempat, serta melakukan pengembangan potensi kearifan lokal masyarakat.
“Semoga pelaksanaan KKN kali ini bisa memberikan ilmu pengetahuan baru kepada setiap mahasiswa. Senantiasa jaga sikap serta nama baik almamater, dan lakukan pengabdian terbaik kepada masyarakat”. Ungkapnya.
Pelepasan KKN Angkatan X Tahun 2024 ditandai dengan pemasangan kartu tanda peserta kepada perwakilan peserta KKN. Acara kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.