IAIN Datuk Laksemana Bengkalis (Humas) Bengkalis – Himpunan Mahasiswa Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam (HMJ DKI) selenggarakan Perlombaan Pekan Inovasi Dakwah II di Aula Gedung Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam pada Senin (29/09/2025)
Kegiatan dihadiri oleh Rektor IAIN Datuk Laksemana Bengkalis dalam hal ini diwakili oleh Wakil Ketua I Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Jarir, M. Ag, Wakil Ketua III Dr. Imam Ghozali, S.H, M.Pd. I, Ketua Jurusan Dakwah dan Komunikasi Reno Firdaus, S.T, M.Si, Sekretaris Jurusan Zulfila, M.Si, Para Ketua Prodi, Para Dosen, Ketua dan Pengurus HMJ DKI, serta seluruh Mahasiswa Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam.
Dalam laporannya Siti Hadijah selaku ketua HMJ DKI menyampaikan bahwa tujuan kegiatan adalah untuk menggali potensi Mahasiswa Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam. Kegiatan ini melibatkan tiga prodi dengan tiga kategori perlombaan yaitu Publik Speaking, Dakwah dan Karya Tulis Ilmiah. Siti juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya acara ini. Ia berharap program yang dilakukan oleh HMJ bisa bermanfaat untuk Mahasiswa.
Dr. Imam Ghozali, S.H, M.Pd.I selaku Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama turut memberikan sambutan. Dalam kesempatan ini Imam meyakini bahwa Mahasiswa DKI memiliki banyak potensi diri. Ia mendukung penuh kegiatan ini agar dapat dilaksanakan secara berkala, ia juga mengusulkan hasil karya perserta dapat didokumentasi mejadi sebuah buku sehingga tiap mahasiswa dapat membacanya.
“ Perlombaan ini sangat erat dengan bidang mahasiswa di Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam, tonjolkan potensi diri dan semangat untuk bersaing menjadi yang terbaik.” ujarnya
Kegiatan dibuka dengan meriah oleh Dr. Jarir, M. Ag, beliau berharap kegiatan akan berjalan dengan sportif dan lancar hingga selesai.
“ Dengan hal ini saya berharap agar teman-teman tetap semangat untuk mengikuti kegiatan, sehingga berjalan dengan sukses.” Pungkasnya.
Acara pembukaan di tutup dengan sesi foto bersama, selanjutnya seluruh peserta bersiap untuk memulai perlombaan.







