IAIN Datuk Laksemana Bengkalis (humas) Bengkalis – IAIN Datuk Laksemana Bengkalis kembali memberikan apresiasi kepada para lulusan terbaik yang telah mengharumkan nama kampus melalui berbagai prestasi di luar bidang akademik. Pada Wisuda Tahun 2025, sebanyak enam wisudawan berhasil meraih penghargaan sebagai Wisudawan Berprestasi Non Akademik, setelah mencatatkan berbagai pencapaian membanggakan selama menempuh pendidikan di IAIN Bengkalis, Minggu (24/11/2024).
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk penghormatan sekaligus motivasi bagi mahasiswa lain agar terus mengembangkan potensi diri, baik dalam bidang seni, olahraga, riset, dan lainnya. Para penerima penghargaan tersebut dinilai melalui rekam jejak prestasi, kontribusi, dan dedikasi mereka selama menjadi bagian dari civitas akademika.
Keenam wisudawan berprestasi non akademik tersebut yakni :
1. Muhammad Taufiq Al-Haqqi dari Program Studi Pendidikan Agama Islam, berprestasi dibidang Kaligrafi.

2. Nadia Imelda dari Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, berprestasi dibidang Hifdzil Qur’an.

3. Mansur dari Program Studi Hukum Keluarga Islam, berprestasi dibidang Tilawah Qur’an.

4. Sholehatun Nisa dari Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, berprestasi dibidang Tilawah Qur’an.

5. Muhammad Fadhli Septiansyah dari Program Studi Hukum Keluarga Islam, berprestasi dibidang Film Dokumenter.

6. Nur’azimah dari Program Studi dari Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, berprestasi dibidang Qiroatul Kutub.
Apresiasi dan penghargaan diberikan oleh Baznas Kab.Bengkalis dan juga BSI Bengkalis dalam bentuk bantuan pendidikan.
Dalam sambutannya, Rektor IAIN Datuk Laksemana Bengkalis, Dr. H. Abu Anwar, M.Ag menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para wisudawan berprestasi yang telah membawa nama baik institut di berbagai ajang regional, nasional, hingga internasional.
“Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi institusi terhadap kerja keras, kreativitas, dan dedikasi saudara semua. Prestasi non akademik merupakan bukti bahwa IAIN Datuk Laksemana Bengkalis tidak hanya menghasilkan lulusan yang cerdas secara intelektual, tetapi juga unggul secara karakter dan keterampilan.” ujar Rektor.
Beliau juga menegaskan bahwa kampus akan terus mendukung berbagai kegiatan kemahasiswaan sebagai wahana pengembangan bakat dan minat.







