IAIN Datuk Laksemana Bengkalis (humas) Teluk Kuantan – Ribuan insan Kementerian Agama dari Provinsi Riau memadati Lapangan Upacara di Teluk Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi, untuk memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia. Dengan mengusung tema “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju” pada Sabtu (3/1/2026).
Di tengah ribuan peserta, IAIN Datuk Laksemana Bengkalis turut hadir untuk berpartisipasi dalam acara tersebut. Kehadiran Rektor dan rombongan ini adalah bentuk komitmen nyata dalam mendukung program-program strategis Kementerian Agama. Partisipasi aktif IAIN Datuk Laksemana Bengkalis menunjukkan semangat kebersamaan yang tinggi antar-satuan kerja (Satker) di lingkungan Kemenag Provinsi Riau.
Upacara berlangsung khidmat dengan dipimpin langsung oleh Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, MM, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Upacara HAB ke-80 Kemenag di Kuantan Singingi turut dihadiri jajaran Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, unsur Forkopimda, Kepala Kanwil Kemenag Riau, pimpinan perguruan tinggi keagamaan, Kepala Loka Diklat Pekanbaru, kepala kantor Kemenag kabupaten/kota se-Riau, Kumpulan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Provinsi Riau, dan undangan lainnya.
Dalam amanat Menteri Agama RI, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA yang dibacakan oleh Inspektur Upacara, ditekankan bahwa kerukunan umat adalah fondasi utama kemajuan Indonesia. Menag mengingatkan kembali sejarah berdirinya Kemenag yang lahir dari kebutuhan bangsa yang majemuk.

Salah satu poin krusial dalam amanat tersebut adalah tantangan era Artificial Intelligence (AI) dan kondisi dunia yang penuh ketidakpastian. Menag menginstruksikan agar ASN Kemenag memiliki cara dalam turut mewarnai algoritma masa depan menggunakan konten keagamaan yang moderat dan menyejukkan.
Menanggapi arahan tersebut, Rektor IAIN Datuk Laksemana Bengkalis, Dr. H. Abu Anwar, M. Ag, yang hadir langsung di lokasi, menyatakan bahwa institusinya siap menerjemahkan pesan Menteri Agama ke dalam langkah konkret di ranah akademis.
“IAIN Datuk Laksemana Bengkalis hadir membawa semangat transformasi. Sesuai pesan Pak Menteri, kami akan memastikan bahwa riset dan konten pendidikan di kampus kami mampu menjawab tantangan AI dengan tetap menjaga nilai-nilai etika keagamaan yang kokoh,” ujar Dr. Abu Anwar.

Lebih lanjut, Dr. Abu Anwar menekankan pentingnya bagi setiap ASN di lingkungan IAIN Datuk Laksemana Bengkalis untuk menjadi pribadi yang “Agile” atau lincah. Beliau berharap momentum HAB ke-80 ini menjadi titik tolak bagi seluruh sivitas akademika untuk lebih responsif dan adaptif terhadap perubahan zaman.
Selain melangsungkan Upacara Bendera, peringatan HAB juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, yaitu Jalan santai dan pertunjukan Pacu Jalur yang menjadi ikon budaya Kabupaten Kuantan Singingi. Kegiatan berlangsung sejak Jumat (2/1/2026). seluruh peserta terlihat antusias dan turut menikmati rangkaian kegiatan yang berlangsung.










