STAIN Bengkalis (humas) Bengkalis – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Syari’ah dan Ekonomi Islam STAIN Bengkalis mengadakan Lomba Cerdas Cermat antar SLTA/Sederajat Se-Kecamatan Bengkalis dan Bantan dengan tema “Mencerdaskan dan Membuka Pemikiran Pelajar untuk Maju”, Sabtu (25/11/2023).
Acara berlangsung di Aula Alfarabi dan dibuka oleh Ketua STAIN Bengkalis melalui Ketua Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam, Wan Muhammad Fariq, Lc., M.Pd. Turut hadir, Wakil Ketua III, Wira Sugiarto, S.IP., M.Pd.I, para dosen, para mahasiswa HMJ SEI, serta diikuti oleh puluhan peserta dari SLTA/Sederajat Se-Kecamatan Bengkalis dan Bantan.
Saat membuka acara mewakili Ketua, Wan Muhammad Fariq, Ketua Jurusan Syari’ah dan Ekonomi Islam memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan Lomba Cerdas Cermat ini dan berharap kegiatan ini dapat bermanfaat dalam meningkatkan motivasi belajar siswa.
“Salah satu jurusan di STAIN Bengkalis adalah Jurusan Syari’ah dan Ekonomi Islam. Jurusan ini menaungi enam prodi, jadi Ketua HMJ saat ini membawai enam HMPS (Himpunan Mahasiswa Program Studi).” ungkap Wan Muhammad Fariq.
Leviddra, selaku Ketua HMJ Syari’ah dan Ekonomi Islam mengatakan bahwa tujuan diadakannya acara ini adalah untuk mengajak siswa untuk maju dan menanamkan jiwa berkompetisi sekaligus mengenal kampus STAIN Bengkalis serta mempromosikan bahwa Kampus STAIN juga tidak kalah saing dengan kampus-kampus lainnya.
Secara keseluruhan, lomba cerdas cermat bertujuan untuk meningkatkan prestasi akademis siswa-siswi. Lebih dari itu lomba cerdas cermat menjadikan para siswa-siswi siap untuk menghadapi masa depan. Maka dengan itu, dengan mengikuti lomba cerdas cermat yang ditaja oleh HMJ Syari’ah dan Ekonomi Islam ini bisa menjadi awal yang baik untuk menata masa depan yang cerah dan mampu berpikir kritis serta analitis.
Dari hasil keputusan dewan juri, ditetapkan pemenang lomba Cerdas Cermat yang di taja oleh HMJ SEI adalah sebagai berikut :
Juara I utusan SMAS Bequranic Bengkalis.
Juara II utusan SMAS Bequranic Bengkalis.
Juara III MAN 1 Plus Keterampilan Bengkalis.
Juara 4 utusan MA Darussalam Bengkalis.
Selamat dan tahniah kepada seluruh pemenang.