STAIN Bengkalis (humas) Bengkalis – Sempena menyemarakkan malam Idul Adha 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Bengkalis selenggarakan pawai akbar yang berpusat di lapangan tugu Bengkalis. STAIN Bengkalis turut hadir dalam memeriahkan pawai akbar tersebut, Minggu (16/06/20204).
Dengan miniatur Kabah, rombongan civitas akademika STAIN Bengkalis hadir dalam pakaian serba putih. Pawai diikuti oleh puluhan mahasiswa yang tampak bersemangat menyerukan takbir dan menabuh gendang pada pawai tersebut.
Dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati Bengkalis, H. Bagus Santoso, pawai takbir ditandai dengan pemukulan bedug dan seruan takbir. Pawai takbir Idul Adha 1445 H/2024 ini diikuti sebanyak 29 peserta terdiri dari 13 masjid, 6 mushola atau surau, 2 dari Perguruan Tinggi, pelajar tingkat SLTA 5 peserta, serta tingkat SMP/MTs 3 peserta.
Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama STAIN Bengkalis, Dr. Imam Ghozali, S.H.I, M.Pd.I menyampaikan melalui moment Idul Adha agar jadikan untuk semakin meningkatkan nilai-nilai ketaqwaan kepada Allah SWT, sebagai wujud syukur atas karunia yang dilimpahkannya kepada kita semua.
“Alhamdulillah malam ini STAIN Bengkalis dapat hadir pada acara pawai Idul Adha yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis tiap tahunnya. Melalui moment idul adha ini mari kita perbanyak takbir, kita eratkan silaturahmi antar sesama, semoga Allah senantiasa memberkahi kita semua khususnya masyarakat Kabupaten Bengkalis.” Ungkapnya.
Selain itu, Ketua STAIN Bengkalis, Dr. H. Abu Anwar, M.Ag turut memberikan apresiasi kepada para mahasiswa atas semangat dan partisipasinya dalam kegiatan ini. Melalui moment ini semoga dapat meningkatkan nilai-nilai kebersamaan antar sesama.
Terakhir, mewakili seluruh civitas akademika, Ketua STAIN Bengkalis mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H.