STAIN Bengkalis (humas) Aceh– Tujuh mahasiswa STAIN Bengkalis ikuti KKN Melayu Serumpun Angkatan V PTKIN Se-Sumatera Tahun 2024 yang diselenggarakan di Provinsi Aceh, Sabtu (20/07/2024).
Opening ceremony KKN Melayu Serumpun berlangsung di laboratorium terpadu IAIN Langsa dan dihadiri oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI), Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag, para rektor PTKIN, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) / Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M), dosen pendamping, dan seluruh peserta KKN Melayu Serumpun.
Dalam kesempatan ini hadir Ketua STAIN Bengkalis, Dr. H. Abu Anwar, M.Ag yang didampingi Kepala P3M, Wira Sugiarto, S.IP, M.Pd.I serta ketujuh mahasiswa STAIN Bengkalis peserta KKN Melayu Serumpun yakni Dila Fitriani dari Program Studi Sosiologi Agama, Muhammad Rizki Muzaki dari Program Studi Hukum Keluarga Islam, Marsela Antari JD dari Program Studi Hukum Tatanegara, Muhammad Fadhli Septiansyah dari Program Studi Hukum Keluarga Islam, Fitri Alya Fotrah dari Program Studi Manajemen Dakwah, Zety Okta Reza dari Program Studi Hukum Tatanegara, dan Supiawati dari Program Studi Hukum Tatanegara.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua STAIN Bengkalis, Dr. H. Abu Anwar, M.Ag menerangkan bahwa KKN sebagai wadah untuk belajar serta mengimplementasikan ilmu yang didapatkan kepada masyarakat tempat lokasi KKN. Sebuah pesan turut disampaikan agar seluruh peserta dapat menjaga nama baik almamater serta keluarga, dan menjalin komunikasi yang baik antar mahasiswa PTKIN se-Sumatera dan masyarakat.
Sementara itu, Kepala P3M STAIN Bengkalis, Wira Sugiarto, S.IP, M.Pd.I berharap program KKN ini dapat diikuti dengan baik oleh seluruh peserta khususnya delegasi STAIN Bengkalis.
“Berikan kontribusi dan pengabdian terbaik kepada masyarakat, semoga KKN ini berjalan sukses dan menyenangkan hingga selesai nantinya. Yakinlah bahwa melalui program ini akan memberikan ilmu dan pengalaman yang luar biasa bagi kalian” ungkap Wira.
Pelaksanaan KKN Melayu Serumpun Angkatan V dilaksanakan di Provinsi Aceh tepatnya di Kabupaten Aceh Tamiang dan Kabupaten Aceh Timur. Kegiatan ini akan berlangsung mulai 17 Juli s.d 26 Agustus 2024 dengan mengusung tema “Islam dan Budaya Melayu Serumpun di Aceh”.
Dalam kegiatan opening ceremony KKN Melayu Serumpun tersebut, turut dilakukan penandatanganan MoU antara STAIN Bengkalis dengan IAIN Langsa sebagai bentuk komitmen dalam menjalin kerjasama dan pengembangan tri dharma perguruan tinggi.